PAREPARE, koridor.id – Pendidikan dan Pelatihan Cabang (Diklatcab) Saro Mase 2023 BPC HIPMI Parepare berlangsung khidmat pada Kamis – Jumat, 2 – 3 Maret 2023 di Hotel Grand Star.
Ketua OC, Darmawan menerangkan ada 53 peserta terdata mengikuti kegiatan dan berasal dari belbagai daerah di Sulawesi Selatan.
Penggagas Badan Pendidikan dan Pelatihan (Badiklat) BPP HIPMI, Herman Heizer menyampaikan bahwa Diklatcab Parepare bisa menjadi role model bagi BPC-BPC di daerah-daerah seluruh Indonesia.
“Teman-teman pengurus BPC HIPMI Parepare melalui Diklatcab ini telah berhasil mengangkat dan memancarkan tidak hanya semangat berwirausaha, namun juga bagaimana mengambil sikap untuk membekali kader-kader HIPMI menghadapi tantangan usaha yang semakin kompleks,” terang Herman Heizer.
Sebagai Tuan Rumah, Ketua Umum Syamsul Rijal Madani khususnya untuk anggota BPC HIPMI Parepare bisa mencapai Trilogi Visi New Spirit: Sukses Keluarga, Sukses Bisnis, Sukses Organisasi. (rls)