Koridor.idKoridor.idKoridor.id
  • HOME
  • BERITA UTAMA
  • NASIONAL
  • EKONOMI
  • POLITIK
  • HUKUM
  • PENDIDIKAN
  • LIFESTYLE
Cari
  • POLITIK
  • OLAHRAGA
  • Tag Berita
  • Berita Otomotif
  • Lainnya
Reading: Polsek Urban Wonomulyo Mediasi Perkelahian Antar Pelajar Salah Satu SMA di Wonomulyo
Font ResizerAa
Koridor.idKoridor.id
Font ResizerAa
Cari
  • HOME
  • BERITA UTAMA
  • NASIONAL
  • EKONOMI
  • POLITIK
  • HUKUM
  • PENDIDIKAN
  • LIFESTYLE
Follow US
  • Redaksi
  • Pedoman Pemberitaan
  • Kontak kami
@2020 Koridor.id All Right Reserved

Polsek Urban Wonomulyo Mediasi Perkelahian Antar Pelajar Salah Satu SMA di Wonomulyo

Diterbitkan 8 Oktober 2025
Bagikan

POLMAN – Kepolisian Sektor (Polsek) Urban Wonomulyo melakukan mediasi terhadap permasalahan perkelahian antar pelajar salah satu SMA di Wonomulyo Kecamatan Wonomulyo Kabupaten Polman, yang terjadi pada Rabu (8/10/2025)

Peristiwa tersebut diketahui setelah Kepala SMA Wonomulyo, Inisial DJ melaporkan kejadian perkelahian antar siswa kepada pihak kepolisian.

Menindaklanjuti laporan itu, KA SPKT Aiptu Nuralim bersama anggota piket segera mendatangi lokasi kejadian untuk melakukan penanganan.

Adapun pelajar yang terlibat perkelahian masing-masing bernama Muhammad A (16), warga Desa Ugi Baru, Kecamatan Mapilli, dan E (16), warga Desa Banua Baru, Kecamatan Wonomulyo.

Berdasarkan keterangan yang diperoleh, perkelahian tersebut dipicu oleh ketidaksenangan Muhammad A terhadap tindakan E yang sering meminta rokok kepadanya.

Merasa kesal, A kemudian mengirim pesan melalui WhatsApp kepada E yang berisi ajakan untuk berkelahi. Saat keduanya bertemu, pertengkaran pun berujung pada aksi saling pukul.

Pihak Polsek bersama kepala sekolah kemudian mempertemukan kedua siswa tersebut beserta orang tua masing-masing untuk dilakukan proses mediasi.

Dari hasil mediasi, kedua belah pihak sepakat Mengakui kesalahan masing-masing, Saling memaafkan, Berjanji tidak mengulangi perbuatannya, Tidak saling dendam, Tidak akan merokok lagi dan Akan mematuhi seluruh peraturan dan tata tertib sekolah.

Kesepakatan tersebut dituangkan dalam surat perjanjian bersama yang ditandatangani oleh kedua pihak dan disaksikan oleh pihak sekolah serta kepolisian.

Kegiatan mediasi berlangsung dalam keadaan aman dan tertib. Dengan adanya penyelesaian secara kekeluargaan ini, diharapkan para siswa dapat mengambil pelajaran dan lebih fokus pada kegiatan belajar di sekolah.(*)

Bagikan artikel ini
Facebook Twitter Whatsapp Whatsapp Email Copy Link Print

Follow Kami

235.3kFollowersLike
69.1kFollowersFollow
56.4kFollowersFollow
136kSubscribersSubscribe
4.4kFollowersFollow

Berita Terbaru

Pelantikan PD IPIM Parepare Dihadiri Wali Kota: Ketua PW Sulsel Ajak Imam Masjid Doakan Pemimpin
BERITA 17 Januari 2026
Pisah Sambut Kepala Rutan Barru, Pj Sekda Abubakar Puji Kinerja Positif dan Kolaborasi
BERITA 16 Januari 2026
Wali Kota Parepare Ucapkan Terima Kasih ke Adnan Purichta Ichsan, Pramuka Dinilai Strategis Bentuk SDM Unggul
BERITA 14 Januari 2026
“KPU Mengajar” di SMAN 2 dan 3 Parepare, Siswa Antusias Ikuti Diskusi Kelompok dan Kuis Pemilu
PENDIDIKAN 14 Januari 2026

Anda mungkin menyukai

BERITA

HUT Bank Sulselbar, Wabup Abustan: Terus Bertumbuh, Bersinergi dan Bersyariah

14 Januari 2026
BERITA

Wabup Abustan Terima Kunjungan Kapal Api Group, Siap Kembangkan Tanaman Kopi di Barru

14 Januari 2026
BERITA

Ikuti Groundbreaking Pembangunan Sekolah Rakyat, Wabup Abustan Target Pemanfaatan Mulai Juli 

13 Januari 2026
BERITA

Pemkot Parepare Rakor Awal Tahun, Wali Kota Dorong Akuntabilitas dan Pelayanan Publik Berkualitas

12 Januari 2026
Follow US
@2020 Koridor.id All Right Reserved
  • Redaksi
  • Pedoman Pemberitaan
  • Kontak kami
Welcome Back!

Sign in to your account