Koridor.idKoridor.idKoridor.id
  • HOME
  • BERITA UTAMA
  • NASIONAL
  • EKONOMI
  • POLITIK
  • HUKUM
  • PENDIDIKAN
  • LIFESTYLE
Cari
  • POLITIK
  • OLAHRAGA
  • Tag Berita
  • Berita Otomotif
  • Lainnya
Reading: Andi Ina Serahkan Rancangan Peraturan Daerah Perubahan APBD 2025 ke DPRD Barru
Font ResizerAa
Koridor.idKoridor.id
Font ResizerAa
Cari
  • HOME
  • BERITA UTAMA
  • NASIONAL
  • EKONOMI
  • POLITIK
  • HUKUM
  • PENDIDIKAN
  • LIFESTYLE
Follow US
  • Redaksi
  • Pedoman Pemberitaan
  • Kontak kami
@2020 Koridor.id All Right Reserved

Andi Ina Serahkan Rancangan Peraturan Daerah Perubahan APBD 2025 ke DPRD Barru

Diterbitkan 26 September 2025
Bagikan

Koridor.id, BARRU – Bupati Barru, Andi Ina Kartika Sari menyerahkan Rancangan Peraturan Daerah tentang Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2025 dalam Rapat Paripurna Tingkat I DPRD Kabupaten Barru, Kamis (25/09/2025).

Rapat Paripurna yang digelar di ruang Rapat Paripurna DPRD Barru ini dipimpin Ketua DPRD Barru bersama Para Wakil Ketua dan Anggota, dan dihadiri Unsur Forkopimda, Pj. Sekda Barru, Sekretaris Pengadilan Negeri Barru, Para Staf Ahli Bupati dan Asisten Setda, Pimpinan OPD, Sekwan DPRD, para Kabag Setda dan Setwan, para Camat, Para Kepala Desa/Lurah, Staf Ahli dan Tenaga Ahli DPRD serta undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Bupati Andi Ina menyampaikan bahwa perubahan APBD merupakan kebutuhan strategis sebagai bentuk adaptasi pemerintah daerah terhadap berbagai dinamika kebijakan, kondisi ekonomi, serta kebutuhan pembangunan yang berkembang.

Lebih lanjut, tantangan utama yang dihadapi daerah saat ini adalah meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD). Upaya dilakukan melalui penguatan pajak dan retribusi, serta pemanfaatan potensi lokal yang selama ini belum tergarap maksimal.

Pada kesempatan ini, Bupati menjelaskan bahwa secara teknis Ranperda Perubahan APBD 2025 mencatat penyesuaian pendapatan daerah sebesar Rp915,52 miliar. Sementara itu, belanja daerah Rp970,45 miliar dimana pada pos belanja modal sebesar Rp132,75 miliar.

“belanja modal ini diarahkan untuk pembangunan infrastruktur yang berdampak langsung terhadap pertumbuhan ekonomi daerah dan peningkatan kesejahteraan masyarakat,” ungkapnya.

Selain itu, lanjutnya perubahan APBD jug diarahkan untuk sinkronisasi dengan kebijakan prioritas nasional maupun provinsi. Langkah ini dilakukan agar program pembangunan di Kab. Barru tetap sejalan dengan arah pembangunan secara makro, sekaligus menjawab kebutuhan riil masyarakat di lapangan.

“Penyesuaian anggaran ini penting agar program prioritas daerah dapat berjalan efektif. Dengan begitu, setiap rupiah yang dibelanjakan benar-benar memberikan manfaat nyata bagi masyarakat,” kata Bupati.

Mengakhiri sambutannya, Bupati Barru menyampaikan apresiasi kepada pimpinan dan anggota DPRD serta Tim Anggaran Pemerintah Daerah atas sinergi dan kerja keras dalam penyusunan dokumen keuangan daerah tersebut.

“Kami berharap pembahasan Rancangan Perubahan APBD 2025 ini dapat berjalan lancar sesuai jadwal, sehingga dapat segera ditetapkan menjadi Peraturan Daerah. Semoga Allah SWT senantiasa memberikan kemudahan, keberkahan, dan petunjuk-Nya dalam setiap langkah pengabdian kita bagi masyarakat Barru,” pungkas Bupati.

Sementara pada pemandangan umum, seluruh Fraksi DPRD Kabupaten Barru menyetujui Ranperda Perubahan APBD 2025 tersebut untuk dibahas ketahap selanjutnya sesuai mekanisme.

Pada sesi tanggapan atas pemandangan umum, Bupati Andi Ina menyampaikan semua catatan-catatan dan masukan para fraksi DPRD akan menjadi dasar pertimbangan dalam penyempurnaan dokumen Ranperda Perubahan APBD 2025. Ia menegaskan, pemerintah daerah terbuka terhadap setiap saran yang konstruktif demi memastikan kebijakan anggaran dapat lebih tepat sasaran, berkeadilan, dan berorientasi pada peningkatan kesejahteraan masyarakat Barru. (*)

TAGGED:barruBupati Andi InaDPR BarruParipurna
Bagikan artikel ini
Facebook Twitter Whatsapp Whatsapp Email Copy Link Print

Follow Kami

235.3kFollowersLike
69.1kFollowersFollow
56.4kFollowersFollow
136kSubscribersSubscribe
4.4kFollowersFollow

Berita Terbaru

Webinar Inklusi Demokrasi KPU Parepare, Meningkatkan Suara Kelompok Rentan dan Marjinal
BERITA 6 November 2025
Tasming Hamid Harap Turnamen Wali Kota Cup Usia Dini Lahirkan Bibit Muda Sepak Bola Nasional
BERITA 6 November 2025
Wali Kota Parepare Jamu Pedagang Pasar Lakessi, Bahas Penataan dan Relokasi untuk Kenyamanan Pedagang dan Pengunjung 
BERITA 6 November 2025
Tingkat Pengangguran Terbuka Parepare Turun Jadi 4,98 Persen, Pemkot Klaim Ekonomi Lokal Bertumbuh 
EKONOMI 6 November 2025

Anda mungkin menyukai

BERITA

Anak Muda Kreatif Luncurkan Website Halo Parepare, Tempat Promosi UMKM

5 November 2025
BERITA

Pemkot Parepare Siapkan Penataan Ulang Pasar UMKM untuk Optimalkan Aset dan Aktivitas Warga

5 November 2025
BERITA

Tasming Hamid Pastikan Relokasi untuk Kenyamanan dan Ketertiban Pedagang Serta Pengunjung Pasar

4 November 2025
BERITA

Ketua PKK Parepare dr Andi Arfiah Tasming Perkuat SMEP Tingkat Kecamatan, Minta Kader Inovatif dan Kreatif Kembangkan wilayahnya 

4 November 2025
Follow US
@2020 Koridor.id All Right Reserved
  • Redaksi
  • Pedoman Pemberitaan
  • Kontak kami
Welcome Back!

Sign in to your account