Koridor.idKoridor.idKoridor.id
  • HOME
  • BERITA UTAMA
  • NASIONAL
  • EKONOMI
  • POLITIK
  • HUKUM
  • PENDIDIKAN
  • LIFESTYLE
Cari
  • POLITIK
  • OLAHRAGA
  • Tag Berita
  • Berita Otomotif
  • Lainnya
Reading: Bupati Barru Terima Kunker Kapolres, Perkuat Sinergitas hingga Bahas Pengembangan Wisata 
Font ResizerAa
Koridor.idKoridor.id
Font ResizerAa
Cari
  • HOME
  • BERITA UTAMA
  • NASIONAL
  • EKONOMI
  • POLITIK
  • HUKUM
  • PENDIDIKAN
  • LIFESTYLE
Follow US
  • Redaksi
  • Pedoman Pemberitaan
  • Kontak kami
@2020 Koridor.id All Right Reserved

Bupati Barru Terima Kunker Kapolres, Perkuat Sinergitas hingga Bahas Pengembangan Wisata 

Diterbitkan 28 Agustus 2025
Bagikan

Koridor.id, BARRU – Bupati Barru Andi Ina Kartika Sari, SH. M. Si menerima kunjungan silaturrahmi Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Barru, AKBP Ananda Fauzi Harahap, S.I.K., M.H., di Ruang Kerja Bupati Barru, Lantai V Menara MPP, Kamis (28/8/2025).

Pertemuan tersebut menjadi ajang mempererat koordinasi dan sinergitas antara pemerintah daerah dan kepolisian, sekaligus membicarakan peluang pengembangan potensi wisata di Barru.

Dalam pertemuan tersebut, Kapolres Barru mengungkapkan bahwa dari berbagai unggahan di media sosial, terlihat banyak masyarakat luar daerah yang penasaran dan tertarik mengetahui lebih jauh tentang Barru. Hal ini menurutnya menjadi peluang besar bagi sektor pariwisata.

“Barru ini ibarat harta karun. Kaya akan potensi wisata yang bila dikembangkan secara serius, bisa mendongkrak ekonomi daerah. Tapi tentu butuh kesiapan sarana, prasarana, dan kerja sama dengan pihak ketiga seperti biro travel,” jelas Kapolres.

Lebih lanjut, Kapolres juga menekankan perlunya papan informasi dan penunjuk arah di titik-titik strategis untuk memudahkan wisatawan.

Dalam kesempatan tersebut, ia bahkan menyerahkan sebuah merchandise berupa baju kaos (t-shirt) bertuliskan potensi wisata Barru kepada Bupati, Wakil Bupati dan Pj. Sekda sebagai simbol dukungan dan komitmen untuk mempromosikan pariwisata daerah.

Dalam suasana santai penuh keakraban, Bupati Barru menyampaikan apresiasi atas perhatian dan ide kreatif Kapolres dalam mempromosikan Barru, khususnya melalui konten kreatif di media sosial.

“Kami berterima kasih karena melalui akun media sosial Bapak Kapolres, potensi wisata Barru semakin terekspos. Ini sejalan dengan tagline Singgah di Barru yang terus kita dorong bersama,” ujar Bupati.

Bupati juga menegaskan bahwa pengembangan pariwisata menjadi salah satu alternatif sumber pendapatan baru bagi daerah, mengingat tren penurunan transfer dana dari pemerintah pusat.

Silaturahmi ini kata Bupati, tidak hanya memperkuat sinergi antara Pemda dan Polri, tetapi juga membuka ruang kolaborasi strategis guna terciptanya keamanan lingkungan masyarakat sekaligus mendorong sektor pariwisata sebagai motor pertumbuhan ekonomi baru bagi Kabupaten Barru.

“Dengan dukungan ide dan inovasi seperti ini, kita tentunya berharap Barru semakin dikenal luas, sehingga makin banyak orang yang penasaran dan tertarik berkunjung ke Barru,” tambahnya.

Turut hadir dalam pertemuan tersebut, Wakil Bupati Barru. Pj. Sekda. Kadis Sosial. Kadis LH, Camat Barru. Kasat Intel, Kasat Reskrim. Kasat Narkoba. Kasi Humas Polres Barru. (*)

Bagikan artikel ini
Facebook Twitter Whatsapp Whatsapp Email Copy Link Print

Follow Kami

235.3kFollowersLike
69.1kFollowersFollow
56.4kFollowersFollow
136kSubscribersSubscribe
4.4kFollowersFollow

Berita Terbaru

Wakil Bupati Barru Abustan Launching GRI GASPOL, Komitmen Percepatan Penurunan Stunting 
KESEHATAN 17 November 2025
Tinjau Perbaikan Jalan, Tasming Hamid Ingatkan Bekerja Sesuai Standar
BERITA UTAMA 16 November 2025
Wabup Barru Abustan Lepas Kontingen Basket Mengikuti Praporprov di Makassar
OLAHRAGA 16 November 2025
Tablig Akbar di Barru, Hadirkan Ustadz Abdul Somad dan Wakil Ketua Komisi VI DPR Nurdin Halid
BERITA 16 November 2025

Anda mungkin menyukai

BERITA

KPU dan Mahasiswa IAIN Kota Parepare, Berbagi Pendidikan Politik untuk Diteruskan ke Masyarakat 

15 November 2025
BERITA

Sekda Barru Pimpin Rakor Forum Komunikasi LLAJ: Menekan Angka Kecelakaan di Jalan Poros Menjadi Tugas Bersama

15 November 2025
BERITA

Jelang Gelaran Operasi Zebra 2025bPolres Parepare, Ini 8 Sasaran Pelanggaran yang Dicari 

14 November 2025
BERITA

Pemkot Parepare Klarifikasi Polemik Anggaran Toilet Sekolah: Nilai Kontrak Bukan Pembayaran Final

14 November 2025
Follow US
@2020 Koridor.id All Right Reserved
  • Redaksi
  • Pedoman Pemberitaan
  • Kontak kami
Welcome Back!

Sign in to your account