Koridor.idKoridor.idKoridor.id
  • HOME
  • BERITA UTAMA
  • NASIONAL
  • EKONOMI
  • POLITIK
  • HUKUM
  • PENDIDIKAN
  • LIFESTYLE
Cari
  • POLITIK
  • OLAHRAGA
  • Tag Berita
  • Berita Otomotif
  • Lainnya
Reading: Cawagub Sulsel Azhar Nilai Parepare Miliki Potensi Besar Berkembang
Font ResizerAa
Koridor.idKoridor.id
Font ResizerAa
Cari
  • HOME
  • BERITA UTAMA
  • NASIONAL
  • EKONOMI
  • POLITIK
  • HUKUM
  • PENDIDIKAN
  • LIFESTYLE
Follow US
  • Redaksi
  • Pedoman Pemberitaan
  • Kontak kami
@2020 Koridor.id All Right Reserved

Cawagub Sulsel Azhar Nilai Parepare Miliki Potensi Besar Berkembang

Diterbitkan 30 September 2024
Bagikan

PAREPARE, koridor.id – Dalam lawatannya ke Kabupaten Sidrap, Calon Wakil Gubernur Sulsel, Azhar Arsyad, menyempatkan diri singgah di Kota Parepare, dikediaman Ketua DPC PKB Parepare, Andi Muhammad Fudail.

Azhar yang juga ketua DPW PKB Sulsel maju di pemilihan Gubernur Sulsel mendampingi Danny Pomanto dengan nomor urut 1. Selain sejumlah kader PKB hadir juga calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Parepare nomor urut 2, Muhammad Zaini dan Prof Bakhtiar Tijjang (MZ Berbakti).

Usai santap malam bersama Azhar menyampaikan bahwa Kota Parepare miliki potensi besar untuk berkembang, ditambah lagi prospektif besar karena memiliki pelabuhan dengan pelayaran mayoritas ke daerah Kalimantan yang kini menjadi Ibu Kota Negara (IKN) Indonesia.

“Parepare juga merupakan Kota penyangga Makassar, ini miliki potensi besar, ditambah anak-anak muda Parepare cukup kreatif,” ujarnya.

Menurutnya, Sulsel dan Parepare bisa berkembang selaras apalagi jika kepala daerahnya miliki fisi dan misi yang sama. Usungan PKB di Sulsel maupun di Parepare memiliki kesamaan persepsi mengembangkan Kota, cagub-cawagub Danny-Azhar (DIA) ahli di bidang ini.

Azhar pun berkomitmen bersama Cagub Danny untuk memperhatikan Kota Parepare dan daerah lainnya menjadi daerah berkembang ke depan.

“Makanya saya dengan Pak Danny akan bekerja secara pararel. Pak Danny ahli soal kota, kita bisa berharap sama beliau. Pak Danny kuat di kota, saya di Desa,” kata dia.

Terkhusus, Kota Parepare lanjut Azhar, akan menjadi atensi tersendiri, sebab dia melihat Parepare belum berkembang maksimal seperti yang diharapkan.

“Apalagi saya pernah di Parepare. Jadi Parepare tentu jadi atensi. Kalau melihat, belum maksimal dikembangkan jadi kota niaga. Padahal bisa menjadi kota jauh lebih besar kalau dikembangkan,” tegas dia.

“Ini kota (Parepare) yang masyarakatnya kebanyakan pendatang, jarang asli Parepare. Artinya ini kota heterogen, dan ini mudah berkembang sebenarnya. Apalagi anak muda Parepare kreatif,” tandas dia. (Ki1)

TAGGED:Diapareparepilgubsulsel
Bagikan artikel ini
Facebook Twitter Whatsapp Whatsapp Email Copy Link Print

Follow Kami

235.3kFollowersLike
69.1kFollowersFollow
56.4kFollowersFollow
136kSubscribersSubscribe
4.4kFollowersFollow

Berita Terbaru

Webinar Inklusi Demokrasi KPU Parepare, Meningkatkan Suara Kelompok Rentan dan Marjinal
BERITA 6 November 2025
Tasming Hamid Harap Turnamen Wali Kota Cup Usia Dini Lahirkan Bibit Muda Sepak Bola Nasional
BERITA 6 November 2025
Wali Kota Parepare Jamu Pedagang Pasar Lakessi, Bahas Penataan dan Relokasi untuk Kenyamanan Pedagang dan Pengunjung 
BERITA 6 November 2025
Tingkat Pengangguran Terbuka Parepare Turun Jadi 4,98 Persen, Pemkot Klaim Ekonomi Lokal Bertumbuh 
EKONOMI 6 November 2025

Anda mungkin menyukai

BERITA UTAMA

Usai Rapat Tertutup, DPRD Hentikan Hak Interplasi, Wali Kota Parepare Apresiasi 

4 November 2025
BERITAPOLITIK

Muhammad Dinar Dari Partai PDIP di Lantik,Jadi DPRD Gantikan Almarhumah Hj.Nurbaeti

27 Oktober 2025
BERITA UTAMA

Resmikan SPPG, Andi Ina Ingatkan Jalankan MBG Sesuai SOP

25 Oktober 2025
EKONOMI

Pemkot Parepare Wujudkan Kemandirian Ekonomi Lewat Program 1.000 Pengusaha Baru

21 Oktober 2025
Follow US
@2020 Koridor.id All Right Reserved
  • Redaksi
  • Pedoman Pemberitaan
  • Kontak kami
Welcome Back!

Sign in to your account