Koridor.idKoridor.idKoridor.id
  • HOME
  • BERITA UTAMA
  • NASIONAL
  • EKONOMI
  • POLITIK
  • HUKUM
  • PENDIDIKAN
  • LIFESTYLE
Cari
  • POLITIK
  • OLAHRAGA
  • Tag Berita
  • Berita Otomotif
  • Lainnya
Reading: Cegah Gangguan Keamanan Jelang Pemilukada 2024, Polres Polman Gelar Sispamkota
Font ResizerAa
Koridor.idKoridor.id
Font ResizerAa
Cari
  • HOME
  • BERITA UTAMA
  • NASIONAL
  • EKONOMI
  • POLITIK
  • HUKUM
  • PENDIDIKAN
  • LIFESTYLE
Follow US
  • Redaksi
  • Pedoman Pemberitaan
  • Kontak kami
@2020 Koridor.id All Right Reserved

Cegah Gangguan Keamanan Jelang Pemilukada 2024, Polres Polman Gelar Sispamkota

Diterbitkan 26 Agustus 2024
Bagikan

POLMAN, KORIDOR.ID, Polres Polman menggelar simulasi sistem pengamanan kota (Sispamkota) dalam rangka OPS Mantap Praja Marano 2024 sebagai langkah proaktif dalam mengantisipasi potensi gangguan keamanan menjelang Pemilu 2024.
Kegiatan yang berlangsung di Lapangan Pancasila Pekkabata Kec.Polewali Kab.Polman. Senin (26/08/24)

Simulasi pengamanan menampilkan skenario-skenario menegangkan yang menggambarkan situasi yang mungkin terjadi selama proses pemilu. Tujuannya adalah untuk meningkatkan kesiapsiagaan dan kemampuan personel dalam menghadapi berbagai tantangan.

“Untuk mengantisipasi atau untuk mendukung kegiatan pilkada ini, 2/3 dari kekuatan kami dikerahkan untuk mengamankan sistem kota ini. Kita juga memaksimalkan untuk mengamankan setiap tahapannya,” ujar Kapolres Polman Akbp Anjar Purwoko

Selain itu, simulasi yang digelar pagi hari menggambarkan skenario adanya tuntutan hasil pemilihan kepala daerah (Pilkada) tidak sesuai dengan hasil dari tim salah satu Paslon mengalami sedikit gejolak, dari sekian atau sekelompok orang yang tidak menyetujui dari kontestasi yang ada dan berlanjut hingga ke KPU sehingga proses pemilu dapat tetap berjalan aman, nyaman dan tertib.

“Untuk unit mobil semua kita kerahkan dari sarana-prasarana, dari Polres dan juga Polsek. Mulai dari kendaraan untuk penanggulangan huru-hara sampai juga dengan pencegahan preventif-preventifnya dari humas, kesehatan, raimasnya juga semua kita kerahkan untuk memaksimalkan dalam proses pengamanan pilkada ini,” katanya.

Anjar Purwoko juga meminta kepada seluruh masyarakat Kab. Polman agar bisa menjadikan momen kontestasi sebagai pendidikan berdemokrasi yang baik.

“Kami berharap semua bisa menjunjung tinggi demokrasi yang ada dengan hal yang positif. Ketika komplain atau berkeberatan, dengan apa yang terjadi ataupun hasil yang ada kita gulirkan keranah nya, sesuai dengan aturan yang berlaku ,” tegas Kapolres.

Kapolres juga menghimbau agar masyarakat tidak melakukan tindakan anarkis atau mengganggu ketertiban dan keamanan selama pilkada berlangsung.

“Karena banyak masyarakat dan stakeholder yang juga akan berdampak dan menghambat pada aktivitas sehari-sehari, jangan sampai itu terjadi. Jadi semua harus saling menghormati, saling menghargai,” ungkap Kapolres Polman Akbp Anjar Purwoko.(*)

Bagikan artikel ini
Facebook Twitter Whatsapp Whatsapp Email Copy Link Print

Follow Kami

235.3kFollowersLike
69.1kFollowersFollow
56.4kFollowersFollow
136kSubscribersSubscribe
4.4kFollowersFollow

Berita Terbaru

Tinjau Perbaikan Jalan, Tasming Hamid Ingatkan Bekerja Sesuai Standar
BERITA UTAMA 16 November 2025
Wabup Barru Abustan Lepas Kontingen Basket Mengikuti Praporprov di Makassar
OLAHRAGA 16 November 2025
Tablig Akbar di Barru, Hadirkan Ustadz Abdul Somad dan Wakil Ketua Komisi VI DPR Nurdin Halid
BERITA 16 November 2025
KPU dan Mahasiswa IAIN Kota Parepare, Berbagi Pendidikan Politik untuk Diteruskan ke Masyarakat 
BERITA 15 November 2025

Anda mungkin menyukai

BERITA

Sekda Barru Pimpin Rakor Forum Komunikasi LLAJ: Menekan Angka Kecelakaan di Jalan Poros Menjadi Tugas Bersama

15 November 2025
BERITA

Jelang Gelaran Operasi Zebra 2025bPolres Parepare, Ini 8 Sasaran Pelanggaran yang Dicari 

14 November 2025
BERITA

Pemkot Parepare Klarifikasi Polemik Anggaran Toilet Sekolah: Nilai Kontrak Bukan Pembayaran Final

14 November 2025
BERITA

Humas IKP Barru Kembali Raih Peringkat Pertama Nasional AKP Kategori Kabupaten/Kota

14 November 2025
Follow US
@2020 Koridor.id All Right Reserved
  • Redaksi
  • Pedoman Pemberitaan
  • Kontak kami
Welcome Back!

Sign in to your account