Koridor.idKoridor.idKoridor.id
  • HOME
  • BERITA UTAMA
  • NASIONAL
  • EKONOMI
  • POLITIK
  • HUKUM
  • PENDIDIKAN
  • LIFESTYLE
Cari
  • POLITIK
  • OLAHRAGA
  • Tag Berita
  • Berita Otomotif
  • Lainnya
Reading: Optimalkan Masa Kampanye, ANH-TQ Bakal Sasar Sekira 60 Ribu Pemilih
Font ResizerAa
Koridor.idKoridor.id
Font ResizerAa
Cari
  • HOME
  • BERITA UTAMA
  • NASIONAL
  • EKONOMI
  • POLITIK
  • HUKUM
  • PENDIDIKAN
  • LIFESTYLE
Follow US
  • Redaksi
  • Pedoman Pemberitaan
  • Kontak kami
@2020 Koridor.id All Right Reserved

Optimalkan Masa Kampanye, ANH-TQ Bakal Sasar Sekira 60 Ribu Pemilih

Diterbitkan 6 Oktober 2024
Bagikan

PAREPARE, koridor.id – Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Parepare Andi Nurhaldin Nurdin Halid dan Taqyuddin Djabbar (ANH-TQ) bakal menyasar sebanyak 59.400 pemilih.

ANH mengatakan, dalam masa kampanye ini, pihaknya mengoptimalkan waktu yang diberikan untuk bertatap muka ke warga. Tiap 1 titik, kata dia, sebanyak 500 orang dengan jumlah total 66 titik.

“Jadi, paling sedikit nanti saya dan Pak TQ akan ketemu minimal 1.000 pemlih tiap titik, dengan total target 33 ribu pemilih. Jika antusias masyarakat lebih tinggi, maka kita akan tambah lagi. Ini akan kami lakukan selama 33 hari ke depan, dan sudah memulai untuk hari pertama,” katanya.

Tujuan dari tatap muka tersebut, kata dia, untuk menyampaikan visi misi, tetapi juga bertatap muka dan bersentuhan langsung bersama pemilih, dan memperlihatkan jati diri, yang akan terus dipertahankan hingga diberi amanah menjadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Parepare.

“Selain itu, kami juga ada kegiatan-kegiatan lainnya berdasarkan permintaan masyarakat maupun yang sifatnya insidentil. Untuk memenuhi target tersebut, kami bergerak terpisah, dan terus berupaya secara optimal.

Mantan Wakil Ketua DPRD Makassar ini menyebutkan, 33 ribu pemilih tersebut sudah terdata sistematis. Selebihnya, lanjut dia, sekitar 20 ribu lebih akan ditemui secara random.

“Yang jelas, kami betul-betul menunjukkan keseriusan kepada masyarakat, sembari menunjukkan kekuatan muda untuk bergerak dan bertemu masyarakat,” tandasnya.

Bagikan artikel ini
Facebook Twitter Whatsapp Whatsapp Email Copy Link Print

Follow Kami

235.3kFollowersLike
69.1kFollowersFollow
56.4kFollowersFollow
136kSubscribersSubscribe
4.4kFollowersFollow

Berita Terbaru

Tinjau Perbaikan Jalan, Tasming Hamid Ingatkan Bekerja Sesuai Standar
BERITA UTAMA 16 November 2025
Wabup Barru Abustan Lepas Kontingen Basket Mengikuti Praporprov di Makassar
OLAHRAGA 16 November 2025
Tablig Akbar di Barru, Hadirkan Ustadz Abdul Somad dan Wakil Ketua Komisi VI DPR Nurdin Halid
BERITA 16 November 2025
KPU dan Mahasiswa IAIN Kota Parepare, Berbagi Pendidikan Politik untuk Diteruskan ke Masyarakat 
BERITA 15 November 2025

Anda mungkin menyukai

POLITIK

HUT ke-14 NasDem di Parepare Jadi Momentum Berbagi dan Menguatkan Silaturahmi

11 November 2025
BERITA UTAMA

Usai Rapat Tertutup, DPRD Hentikan Hak Interplasi, Wali Kota Parepare Apresiasi 

4 November 2025
BERITAPOLITIK

Muhammad Dinar Dari Partai PDIP di Lantik,Jadi DPRD Gantikan Almarhumah Hj.Nurbaeti

27 Oktober 2025
BERITA UTAMA

Resmikan SPPG, Andi Ina Ingatkan Jalankan MBG Sesuai SOP

25 Oktober 2025
Follow US
@2020 Koridor.id All Right Reserved
  • Redaksi
  • Pedoman Pemberitaan
  • Kontak kami
Welcome Back!

Sign in to your account