ENREKANG, koridor.id – Bupati Enrekang Muslimin Bando menerima audiensi dari Kepala BPS Enrekang yang baru menjabat, Dwi Santoso Mukti Buwana, S.Pd, S.Stat. beserta jajarannya.
Audiensi diterima di ruang kerja bupati, rumah jabatan bupati, Senin 15 Mei 2023. “Kawan-kawan dari BPS untuk bersilaturahmi dan perkenalan, sekaligus menyampaikan beberapa hal kepada bupati,’ kata Dwi.
BPS bakal menggelar Sensus Pertanian mulai Juni nanti. Bupati pun siap mensupport kegiatan ini, mengingat pentingnya data pertanian sebagai dasar merumuskan beberapa kebijakan Pemda.
Selain itu, BPS tengah melaksanakan registrasi sosial ekonomi (Regsosek). Regsosek ini akan menghasilkan data kemiskinan terbaru yang lebih riil dan akurat. Bukan lagi sampel.
“Data hasil regsosek ini akan jadi acuan kita dalam penanganan kemiskinan. Seperti perlindungan sosial maupun sasaran bantuan sosial pemerintah,” kata MB.
“Kita berharap sinergitas yang kuat antara BPS dengan Pemda, bisa terus terjaga,” pungkasnya. (*)