Pj Wali Kota Akbar Ali Kembali Ingatkan ASN Bekerja Profesional dan Tidak Berpolitik

Koridor.id, PAREPARE – Penjabat (Pj) Wali Kota Parepare Akbar Ali kembali mengingatkan aparatur sipil negara (ASN) untuk bekerja profesional tanpa pamrih dan jangan coba-coba berpolitik praktis pada momen pemilu ini.

“ASN Parepare harus bekerja dengan baik dan profesional serta menjaga netralitas dalam pemilu,” Ujarnya saat memimpin apel pagi, Senin, 6 November 2024.

Saat ini memasuki tahun politik, dua pesta demokrasi akan berlangsung tahun depan, pemilihan legislatif dan pemilihan presiden pada Februari 2024 mendatang dan pemilihan kepala daerah gubernur, bupati dan walikota kota beserta wakilnya pada November 2024 mendatang.

“Dalam waktu dekat kita akan melakukan pesta demokrasi. Tanggung jawab kita menjadi ASN yang netral. Oleh karena itu saya minta ASN untuk menjaga netralitas jangan pernah berpihak sama salah satu kelompok atau calon bergabung dalam tim sukses. Atau melakukan kerja-kerja tim sukses,” Tegasnya.

Walau memiliki hak suara, netralitas harus dijaga sebab kinerja sebagai ASN telah diatur, dan sepatutnya ASN sebagai contoh dalam menaati aturan. Kinerja akan menjadi penilaian dan sorotan masyarakat.

“Karena di sekeliling kita banyak orang yang memantau pergerakan yang kita lakukan, Masyarakat dan Ormas. Jangan karena kepentingan sesaat kita ikut serta dalam politik praktis yang bisa merugikan kita selamanya,” ingatnya.

Selain itu, Akbar Ali juga mengingatkan kewenangan penjabat selaku pemangku jabatan dapat melakukan mutasi, meski pun demikian tidak boleh sewenang-wenang.

“Pj wali kota boleh melakukan rotasi selama ada persetujuan dari Kemendagri”, tegasnya. (Ki)

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *