Koridor.idKoridor.idKoridor.id
  • HOME
  • BERITA UTAMA
  • NASIONAL
  • EKONOMI
  • POLITIK
  • HUKUM
  • PENDIDIKAN
  • LIFESTYLE
Cari
  • POLITIK
  • OLAHRAGA
  • Tag Berita
  • Berita Otomotif
  • Lainnya
Reading: Program TSM Mendengar Berlanjut, Ribuan Warga Padati Posko Pemenangan TSM
Font ResizerAa
Koridor.idKoridor.id
Font ResizerAa
Cari
  • HOME
  • BERITA UTAMA
  • NASIONAL
  • EKONOMI
  • POLITIK
  • HUKUM
  • PENDIDIKAN
  • LIFESTYLE
Follow US
  • Redaksi
  • Pedoman Pemberitaan
  • Kontak kami
@2020 Koridor.id All Right Reserved

Program TSM Mendengar Berlanjut, Ribuan Warga Padati Posko Pemenangan TSM

Diterbitkan 10 Juli 2024
Bagikan

PAREPARE, koridor.id – Program TSM Mendengar bakal calon Wali Kota Parepare Tasming Hamid (TSM) berlanjut lagi setelah sepekan terjedah karena pelaksanaan pelantikan pengurus NasDem Parepare dan jalan santai restorasi TSM Day berhadih mobil, rumah dan motor serta puluhan hadiah menarik lainnya.

Pelaksanaan TSM mendengar dalam dua sesi dihadiri ribuan warga, Rabu, 10 Juli 2024, di posko induk tim pemenangan TSM, Cappa Ujung, kelurahan Ujung Sabbang, Kota Parepare.

Tasming Hamid dalam sambutannya menyampaikan sejumlah program yang menjadi dasar kebutuhan masyarakat saat ini. Sekaligus menjadi solusi menuju masyarakat sejahtera dan bahagia.

Menurut Tasming, persoalan mendasar yang masih kerap dirasakan masyarakat diantaranya, sulitnya mendapatkan lapangan kerja, di satu sisi biaya hidup terus meningkat. Ia mencontohkan seragam sekolah yang cukup tinggi, setiap anak sekolah sedikitnya menyiapkan 4 seragam, putih-merah (SD) putih-biru (SMP), olahraga, pramuka dan batik.

“Biaya seragam sekolah saja menghabiskan hingga jutaan rupiah. Doakan jika kami terpilih menjadi wali kota, InsyaAllah kita akan anggarkan seragam sekolah gratis,” ujarnya.

Kemudian disiapkan BPJS Kesehatan secara gratis bagi warga, saat ini masih banyak keluhan masyarakat yang menyampaikan dirinya tidak terakomodir BPJS kesehatan gratis dari pemerintah. Belum lagi tenaga kerja sektor informal dan rentan, yang jumlahnya sekitar kurang lebih 8000 orang, khusus ini akan disiapkan juga BPJS Ketenagakerjaan gratis bagi mereka.

“Yang dimaksud kategori pekerja rentan yang bekerja di sektor informal ini adalah, jika mereka tidak bekerja hari ini menghasilkan uang, maka besok akan kesulitan makanan. Dengan BPJS ketenagakerjaan nanti akan membantu pekerja kita ini mendapatkan tabungan dan santunan,” ucapnya.

Berikutnya terkait bantuan pemerintah masih banyak yang belum tepat sasaran, data ini harus diperbaiki sehingga yang dapat betul-betul yang berhak.

Selanjutnya menaikkan insentif bagi RT RW, guru mengaji/mingguan, pegawai syara, kader posyandu, dan pekerja sosial lainnya.

“Kita siapkan juga bantuan pemakaman gratis, mulai dari kendaraan, kain kafan, batu nisan hingga pekuburan. Biaya pemakaman ini cukup menjadi beban bagi saudara-saudara kita yang kurang mampu, biayanya hingga jutaan rupiah,” beber wakil ketua DPRD Parepare ini.

“Pemerintah harus hadir untuk menuntaskan kesulitan yang dialami masyarakat. APBD seharusnya digunakan untuk kesejahteraan rakyat,” tutupnya. (*)

TAGGED:pareparetasmingtsmWalikota
Bagikan artikel ini
Facebook Twitter Whatsapp Whatsapp Email Copy Link Print

Follow Kami

235.3kFollowersLike
69.1kFollowersFollow
56.4kFollowersFollow
136kSubscribersSubscribe
4.4kFollowersFollow

Berita Terbaru

Tagline Bupati dan Wabup Barru “Okesi” Tenar di Kursus Kepemimpinan Kepala Daerah di Lemhanas
BERITA 7 November 2025
Webinar Inklusi Demokrasi KPU Parepare, Meningkatkan Suara Kelompok Rentan dan Marjinal
BERITA 6 November 2025
Tasming Hamid Harap Turnamen Wali Kota Cup Usia Dini Lahirkan Bibit Muda Sepak Bola Nasional
BERITA 6 November 2025
Wali Kota Parepare Jamu Pedagang Pasar Lakessi, Bahas Penataan dan Relokasi untuk Kenyamanan Pedagang dan Pengunjung 
BERITA 6 November 2025

Anda mungkin menyukai

BERITAPOLITIK

Muhammad Dinar Dari Partai PDIP di Lantik,Jadi DPRD Gantikan Almarhumah Hj.Nurbaeti

27 Oktober 2025
EKONOMI

Pemkot Parepare Wujudkan Kemandirian Ekonomi Lewat Program 1.000 Pengusaha Baru

21 Oktober 2025
BERITA UTAMA

Parepare Jadi Kota dengan Kemiskinan Ekstrem Terendah dan Kualitas Lingkungan Tertinggi di Sulsel

19 Oktober 2025
BERITA UTAMA

Dana Transfer Parepare Dipangkas Rp101 Miliar, Pemkot Optimalisasi Wujudkan Program Prioritas Masyarakat

16 Oktober 2025
Follow US
@2020 Koridor.id All Right Reserved
  • Redaksi
  • Pedoman Pemberitaan
  • Kontak kami
Welcome Back!

Sign in to your account