Muslimin Bando Klaim Raih Kursi DPR-RI Dapil Sulsel 3

Koridor.id, ENREKANG — Calon Legislatif DPR-RI dari Partai Amanat Nasional klaim sukses meraih 1 kursi di Senayan. Ini berdasarkan data yang dikumpulkan tim internal MB, dari rekapitulasi suara di tingkat kecamatan di 9 kabupaten/kota dapil Sulsel 3.

Muslimin Bando yang dihubungi media, Rabu (28/2), menyampaikan bahwa data yang terkumpul tidak bermaksud mendahului penetapan KPU, tetapi berdasarkan rekap data timnya yang sudah mencapai 99 persen.

Bacaan Lainnya

“Kita tetap menunggu penetapan KPU, insyaallah ikhtiar kita sesuai harapan,” tutur Muslimin Bando.

MB menyampaikan apresiasi atas kerja keras timnya, relawan, simpatisan, saksi-saksi, dan pendukung MB dimanapun berada.

MB juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat dan penyelenggara baik KPU dan Bawaslu di Dapil Sulsel 3 dalam melaksanakan tugas.

“Terima kasih kepada seluruh masyarakat seluruh dapil Sulsel III atas kepercayaannya, Insya Allah amanah ini akan saya jalankan sebaik-baiknya,” ujar Bupati Enrekang dua periode ini.

Dapil III Sulsel meliputi Kabupaten Enrekang, Sidrap, Pinrang, Tana Toraja, Toraja Utara, Luwu, Luwu Timur, Luwu Utara dan Palopo. (*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *